Rabu , 2 Juli 2025
DPUPR Pulpis
Kepala Dinas PUPR Kabupaten Pulang Pisau Dr Usis I Sangkai

DPUPR Pulpis Anggarkan Rp.7,9 M untuk Peningkatan Jalan di Kecamatan Maliku

NUSAKALIMANTAN.COM, Pulang Pisau – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Pulang Pisau di tahun anggaran 2021 ini telah menganggarkan sebesar Rp.7.915.800.000 untuk peningkatan ruas jalan yang ada di wilayah Kecamatan Maliku, Kabupaten Pulang Pisau.

Kepala Dinas PUPR, Dr Usis I Sangkai didampingi Kabid Bina Marga Denny Eko Setyadi ST MT mengatakan, peningkatan fisik jalan di wilayah Kecamatan Maliku  tersebut terdiri dari material Aspal Latasir, Agregat C, Base Course, dan Cor Beton tersebar di beberapa desa di wilayah kecamatan itu.

Seperti di Jalan Kanamit Barat – Wono Agung – Purwodadi Kec. Maliku sepanjang 1.000 meter (m) dengan material base course. Kemudian Jalan Gandang – Maliku Mulya – Maliku Baru Kec. Maliku sepanjang 1.138 m base course, Jalan Penghubung Desa Maliku Mulya Kec. Maliku 193 m cor beton.

“Selanjutnya Jalan Patih Rumbih Desa Maliku Baru Kec. Maliku sepanjang 669 m material cor beton, Jalan Kampung Bali – Jalan Provinsi 1.377 m base course, Jalan Gandang – Garantung 645 m base course, Jalan Kanamit Barat – Sidodadi 581 m base course, Jalan Sidodadi-Gandang Barat 581 m base course, Jalan Wono Agung-Garantung158 m base course, dan Jalan Sidodadi-Garantung 1.300 m material Agregat C,” terang Usis, Jumat (8/5/2021).

Sehingga, sambungnya, total panjang jalan yang ditingkatkan menggunakan material base course sepanjang 5.903 m, sedangkan ruas jalan cor beton total sepanjang 862 m khusus di wilayah Kecamatan Maliku.

Usis menginformasikan bahwa progres kegiatan peningkatan ruas jalan di Kecamatan Maliku saat ini sudah masuk pada tahap tender. Dalam waktu dekat akan mulai realisasi fisik, ujarnya.

Dikatakan Usis, Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau melalui DPUPR akan terus berupaya untuk meningkatkan infrastruktur pembangunan terutama infrastruktur jalan.

“Akses jalan ini merupakan urat nadi perekonomian, lancarnya arus jalan akan sangat menunjang perkembangan perekonomian dan sosial suatu daerah. Sehingga pembangunan prasarana dan prasarana transportasi jalan akan mempermudah dan mempercepat arus mobilitas barang dan jasa, yang tentu akan berdampak pada peningkatan perekonomian warga setempat,” tukas dia. (nk-1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *