Selasa , 1 Juli 2025
Raker MUI Kabupaten Pulang Pisau Tahun 2023

MUI Pulang Pisau Gelar Raker Bahas Program Kerja 2023

NUSAKALIMANTAN.COM, Pulang Pisau – Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Pulang Pisau menggelar rapat kerja dengan mengundang Dewan Pertimbangan, Dewan Pimpinan dan ketua-ketua komisi serta pengurus MUI Kecamatan se-Kabupaten Pulang Pisau, Selasa (8/8/2023).

Dalam sambutannya Ketua Umum MUI Kabupaten Pulang Pisau KH. Suriyadi SPd I, MM mengatakan, di tahun 2023 ini ada beberapa program kerja MUI yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini.

“Diantaranya yaitu rapat kerja MUI Kabupaten Pulang Pisau Tahun 2023 yang saat ini sedang kita laksanakan, MUI nantinya juga mengagendakan kegiatan studi tiru yang Insya Allah kita akan mengunjungi MUI Kota Semarang dalam rangka silaturrahmi sekaligus untuk peningkatan wawasan dan kapasitas kelembagaan terkait diantaranya mengenai pengelolaan sistem informasi dan publikasi berbasis IT dan program terpadu pembinaan terhadap muallaf.

MUI Pulang Pisau juga memprogramkan dukungan ketersediaan perangkat kerja kesekretariatan berupa PC/Laptop untuk masing-masing MUI Kecamatan se-Kabupaten Pulang Pisau,” tukas KH Suriyadi.

Ketua MUI Pulang Pisau juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau yang telah membantu program kegiatan MUI Kabupaten Pulang Pisau selama ini. “Khususnya kepada Bapak H Ahmad Fadli Rahman yang tahun ini telah banyak membantu kegiatan MUI Pulang Pisau,” ucapnya.

Sementara Anggota Dewan Pertimbangan MUI Kabupaten Pulang Pisau H Ahmad Fadli Rahman SAg sendiri dalam sambutannya mengatakan, Rapat Kerja bersama antara pengurus MUI Kab. Pulang Pisau dengan seluruh pengurus MUI Kecamatan ini merupakan langkah strategis dalam rangka konsolidasi, penguatan dan pengembangan organisasi serta menggali dan mencari problem solving masalah-masalah keummatan.

Menyikapi laporan dari Ketua Umum MUI Kab. Pulang Pisau Ustadz H. Suriyadi tadi mengenai program-program kerja yang sedang dan akan dilaksanakan di tahun 2023 ini, saya menyambut baik dan mendukung penuh semua itu

“Alhamdulillah hingga saat ini saya masih diizinkan oleh Allah SWT duduk di DPRD Pulang Pisau sehingga sudah menjadi kewajiban bagi saya untuk mendukung dan berusaha memperjuangkan semua aspirasi warga yang bernilai positif dan bermanfaat, termasuk juga apa yang diharapkan oleh rekan-rekan di MUI, tentunya bantuan atau dukungan tersebut sesuai dengan kemampuan atau kapasitas yang saya miliki,” ucap H Fadli yang juga Wakil Ketua I DPRD Pulang Pisau ini.

Wakil Ketua Dewan Perimbangan MUI Kabupaten Pulang Pisau H Amruddin mengatakan, Kehadiran Majelis Ulama Indonesia pada dasarnya untuk menangani masalah keagamaan dan awal di bentuk pada tahun 1975 sebagai mitra pemerintah dalam pelayanan bidang keagamaan.
Dalam perjalanannya selama kurang lebih 48 tahun ini, Majelis Ulama Indonesia sebagai wadah musyawarah para ulama, zu’ama dan cendekiawan muslim.

MUI berusaha untuk memberikan bimbingan dan tuntunan kepada umat Islam Indonesia dalam mewujudkan kehidupan beragama dan bermasyarakat yang diridhoi Allah SWT.

“Juga memberikan nasehat dan fatwa mengenai masalah keagamaan dan kemasyarakatan kepada Pemerintah dan masyarakat, meningkatkan kegiatan bagi terwujudnya ukhwah Islamiyah dan kerukunan antar-umat beragama dalam memantapkan persatuan dan kesatuan bangsa serta,” kata dia.

Selain itu, lanjutnya, MUI menjadi penghubung antara ulama dan umaro (pemerintah) dan penterjemah timbal balik antara umat dan pemerintah guna mensukseskan pembangunan nasional.

“Serta meningkatkan hubungan serta kerjasama antar organisasi, lembaga Islam dan cendekiawan muslimin dalam memberikan bimbingan dan tuntunan kepada masyarakat, khususnya umat Islam dengan mengadakan konsultasi dan informasi secara timbal balik,” ujarnya.

Dalam kesempatan Raker tersebut, Pengurus MUI Kabupaten Pulang Pisau juga menyampaikan anggaran berupa bantuan operasional bagi Pengurus MUI Kecamatan se-Kabupaten Pulang Pisau dan menyerahkan anggaran bantuan untuk operasional dan kegiatan bagi organisasi di bawah naungan MUI yakni Gerakan Nasional Anti Narkoba (GANAS ANNAR) yang diketuai H Ahmad Fadli Rahman, dan Lembaga Pembinaan Muallaf (LPM) yang diketuai oleh H Mahfud.

Kegiatan ini dihadiri Staf Ahli Bupati Bidang Kesra Edy P Casmani, Ketua MUI Kecamatan se-Kabupaten Pulang Pisau, unsur Ketua MUI Kabupaten Pulang Pisau dan ketua-ketua komisi MUI Kabupaten Pulang Pisau bertempat di Masjid Agung Arraudhah Pulang Pisau. (nk-1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *