NUSAKALIMANTAN.COM, Barito Selatan — Pemerintah Kabupaten Barito Selatan hadiri Lounching Distribusi Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) kabupaten Barito Selatan Tahun 2024 yang dilaksanakan di Kantor Cabang Bulog jalan Pelita Raya kecamatan Dusun Selatan Kota Buntok. Selasa (30/01)Pj Bupati Barito Selatan Dr H.Deddy Winarwan, S.STP M.Si yang di wakilkan oleh asisten III Setda Barsel Rahmat Nuryadin, SH, MH mengatakan atas nama pemerintah daerah sangat bersyukur pada hari ini bisa menghadiri acara Lounching perdana distribusi bantuan pangan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) oleh KCP Bulog Kabupaten Barito Selatan tahap.I Januari sampai dengan bulan Maret.
“Undang – Undang No.18 Tahun 2012 tentang pangan dan pengelolaan cadangan pangan adalah suatu upaya untuk mewujudkan jangkauan pangan dari aspek fisik maupun ekonomi, dilakukan antisifasi untuk meredam kekurangan pangan, gejolak harga pangan dan keadaan darurat,” ungkap Rahmat Nuryadin.
Dilanjutkannya lagi Pemerintah Kabupaten Barito Selatan memberikan jaminan kepada masyarakat yang berpendapatan rendah, yang tujuannya adalah agar rumah tangga selalu memiliki akses terhadap pangan yang harga dan volume yang ideal bagi kebutuhan dan kesehatan,
“Upaya untuk meningkatkan akses pangan bagi masyarakat adalah melalui pemberian bantuan pangan melalui cadangan pangan Pemerintah. Mengurangi angka stunting dan kemiskinan extrime Pemeeintah melakukan upaya melaksanakan penyaluran pangan yang bersumber dari cadangan pangan Pemerintah Tahun 2024,” sebut Ahmad Nuryadin
Dijelaskan pula Pemerintah Daerah kabupaten Barsel menerima bantuan pangan dari Pemerintah pusat yang disalurkan melalui bolug penyedia beras, yang disalurkan dan oleh PT Pos Indonesia sebagai transfortir sebanyak 5746 KK penerima manfaat, dengan rincian Kecamatan Jenamas sebanyak 655.KK, Kecamatan Dusun Hilir sebanyak 872.KK, Kecamatan Karau Kuala sebanyak 806.KK Kecamatan Dusun Utara sebanyak 1188.KK Kecamatan Gunung Bintang Awai (GBA) sebanyak.1003.KK dan kecamatan Dusun Selatan 1102.KK,
“Atas nama Pemerintah Daerah mengucapkan terima Kasih yang sebesar – besarnya Kepada Bulog dan Kantor Pos Indonesia cabang Buntok, Kepala Dinas sosial dan PMD, Dinas Disperindag dan Ketahanan pangan, yang sudah bergerak cepat dalam melaksanakan kegiatan ini, disalurkan dari bulan januari hingga bulan maret, dan harapannya tingkat kesejahteraan Masyarakat khususnya di Barsel bisa lebih baik,” Pungkasnya.(stiv)
