Rabu , 2 Juli 2025

Pasca Pasar Penyeimbang LPG 3 Kg Pemkab Kapuas Terimakasih Atas Semua Bantuan

NUSAKALIMANTAN.COM, Kuala Kapuas – Pasar Penyeimbang Liquified Petroleum Gas (LPG) tabung 3 kg bersubsidi, yang dilaksanakan Pemkab Kapuas melalui Dinas Perdagangan Perindustrian Koperasi Usaha Kecil Menengah (Disdagperinkop UKM) telah selesai dilaksanakan. Lima lokasi tempat pelaksanaan Lapangan Bukit Ngalangkang, Polres Kapuas, Kejari Kapuas, Kantor Dagperinkop UKM Kapuas dan Depan Koramil 1011 – 04/ Selat.

Dalam pelaksanaan pasar penyeimbang yang merupakan salah satu upaya menekan inflasi tahun 2024, serta merespon keluhan masyarakat tentang susahnya mendapatkan gas elpiji tabung hijau 3 kg ini, berjalan lancar dan aman dan tidak mendapat kendala yang berarti di lapangan. Masyarakat yang datang juga bersedia tertib mengikuti instruksi petugas dilapangan yang melayani distribusi LPG 3 kg ini.

Semula keluhan masyarakat gas melon tersebut seperti hilang pangkalan maupun agen, yang ternyata dari pengamatan dilapangan karena pengiriman dalam masa liburan lebaran dan liburan lainnya terkendala dan sempat tidak tersedia tapi sudah bisa diatasi dengan pasar penyeimbang di beberapa tempat.

Ada yang dapat tapi harga tinggi melebihi Harga Eceran Tertinggi (HET) kenyataan dilapangan itu bukan dari pangkalan atau agen berarti dari warung atau pengecer, karena kalau agen atau pangkalan akan diberi tindakan. Sepeti kita beli pertalite, kalau di SPBU harga pasti standar, tapi kalau dari warung atau pengecer wajar diatas harga standar karena warung ingin mendapatkan laba.

Kepala Dinas Dagperinkop UKM Kabupaten Kapuas Apendi, SKM., MM., melalui Kepala Bidang Metreologi dan Tertib Niaga Sumarno, S.Pd., M.Pd., selalu perwakilan Pemerintah Kabupaten Kapuas mengucapkan terima kasih pada PT. Pertamina Parta Niaga di Palangka Raya Kalimantan Tengah dan PT Hiswana Migas (Agen – Agen LPG yang ada di Kapuas), atas bantuan dan kerjasama dalam melakukan pendistribusian dari elpiji tabung melon 3 kg ini, serta para petugas yang terlibat lainnya,

” Pihak Polres Kapuas, Kejari Kapuas, Kodim 1011 / KLK dan Koramil 1011 -04 / Selat serta pihak lainnya yang kita tidak bisa sebutkan satu persatu. Masyarakat yang bersedi tertib dan teratur serta mau mengikuti aturan saat kita melakukan distribusi serta pihak lain yang membantu. Harapan kita semoga masalah inflasi serta distrbusi untuk kalangan usaha kecil menengah ini yang jadi tupoksi kita bisa kita tanggulangi dengan kebersamaan dan sinergi kita,” harap Sumarno. (wan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *