Jumat , 23 Januari 2026

Bupati Pulang Pisau Sambut Kunjungan Sejumlah Investor, Rencana Berinvestasi di Sektor Hilirisasi Pangan

NUSAKALIMANTAN.COM – Bupati Pulang Pisau, Kalimantan Tengah, H Ahmad Rifa’i, Selasa malam (28/10/2025) menerima kunjungan Dirjen Lahan dan Irigasi Pertanian (LIP) Kementerian Pertanian RI, Hermanto bersama sejumlah investor di rumah jabatan (rujab) Bupati Pulang Pisau.

Kedatangan Dirjen LIP dan sejumlah investor tersebut terkait dengan rencana investasi di sektor hilirisasi pangan di Kabupaten Pulang Pisau, yaitu pengolahan bahan mentah pangan menjadi produk setengah jadi atau produk jadi yang memiliki nilai tambah ekonomi lebih tinggi.

“Kita sambut dengan baik rencana para investor yang ingin berinvestasi di daerah kita, karena yang terpenting demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Pulang Pisau,” ujar bupati. (Rilis/Abdmanan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *