Jumat , 28 November 2025
Plt. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Kalimantan Tengah Seniriaty bersama Kepala UPT Taman Budaya Kalimantan Tengah Wildae D. Binti saat membuka secara resmi Gelar Seni Budaya dalam rangka memperingati Hari Anak Se-Dunia Tahun 2025.

Pemprov Kalteng Gelar Seni Budaya Peringati Hari Anak Se-Dunia 2025

NUSAKALIMANTAN.COM, Palangka Raya – Gubernur Kalimantan Tengah Agustiar Sabran yang diwakili Plt. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Kalimantan Tengah Seniriaty, membuka secara resmi Gelar Seni Budaya dalam rangka memperingati Hari Anak Se-Dunia Tahun 2025, bertempat di Panggung Pertunjukan Terbuka UPT Taman Budaya, Jalan Temanggung Tilung XIII Palangka Raya, Rabu (26/11/2025).

Dalam sambutannya, Gubernur Kalimantan Tengah Agustiar Sabran melalui Plt. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Kalimantan Tengah Seniriaty, menegaskan pentingnya memberikan ruang bagi anak-anak untuk berkembang, berekspresi, dan menunjukkan potensi seninya.

“Anak-anak adalah masa depan bangsa serta penentu kualitas kehidupan di masa mendatang,” tegas Seniriaty.

Seniriaty juga menekankan peran seni dan budaya sebagai media pembentukan karakter generasi muda.

“Seni budaya memberi ruang bagi anak untuk tumbuh sebagai pribadi yang percaya diri, berkarakter, menghargai keberagaman, dan bangga terhadap identitas budaya bangsa,” ujar Seniriaty.

Seniriaty menyampaikan pentingnya memperkuat kolaborasi semua pihak dalam menciptakan lingkungan yang ramah dan aman bagi anak, serta mendorong pelestarian budaya Kalimantan Tengah sebagai identitas yang harus diwariskan kepada generasi muda.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *