NUSAKALIMANTAN.COM, Pulang Pisau – Masih ingat Muhammad Faisal, pria ganteng asal Maliku, Kabupaten Pulang Pisau yang lolos audisi Liga Dangdut Indonesia 2021 beberapa waktu lalu? Kini ia kembali menorehkan prestasi hingga melaju ke babak Result Show LIDA 2021.
Dijadwalkan malam ini, Sabtu (6/3/2021) malam, LIDA 2021 akan tayang di Indosiar menampilkan para peserta yang mengikuti audisi di Jakarta beberapa waktu lalu. Malam ini, penampilan mereka akan ditayangkan di layar kaca dengan juri artis terkenal, Inul Dewi Persik dan Reza DA.
Muhammad Faisal kepada NUSAKALIMANTAN.COM, Sabtu (6/3/2021) membenarkan LIDA 2021 akan mulai tayang malam ini. Namun dia mengaku belum tahu pasti kapan jadwal peserta dari Kalteng ditampilkan.
“Kemungkinan Senin malam atau Selasa malam, dan saya mohon dukungan seluruh masyarakat Indonesia, khususnya masyarakat Kalteng dan warga Kabupaten Pulang Pisau untuk memberikan dukungan dan mengirimkan sms dengan cara ketik LIDA (Spasi) FAISAL kirim ke 97288, ingat! menggunakan huruf besar atau kapital,” tukas Faisal.
Selain melalui sms, lanjut Faisal, LIDA 2021 juga akan menggunakan vote melalui aplikasi. “Setelah babak audisi ini, maka pertarungan yang sebenarnya dimulai, oleh sebab itu saya mohon doa dan dukungannya semoga kompetisi bakat yang saya ikuti ini berlangsung lancar, dan saya diberikan kesehatan selalu,” kata dia.
Secara khusus Faisal mengucapkan terima kasih kepada Ketua DPRD Pulang Pisau H Ahmad Rifa’i, Camat Maliku, dan Kepala Desa Maliku yang telah banyak membantu dirinya mengikuti LIDA 2021. “Rencananya mau bertemu Bapak Bupati Pulang Pisau H Edy Pratowo, mudah-mudahan beliau berkenan,” ucap Faisal. (nk-1)